Cara Ampuh Membuka Aplikasi Android yang Terkunci

Posted on

Memberikan proteksi pada data penting yang ada pada ponsel pintar merupakan salah satu tindakan pencegahan kebocoran data. Tapi akan jadi masalah, jika kita lupa kata kunci untuk membuka aplikasi Android yang terkunci.

Ada banyak sekali cara untuk untuk menangani masalah itu, permasalahannya tidak mudah untuk dilakukan. Oleh karenanya, sebelum kamu memutuskan untuk mengunci sebuah aplikasi, pastikan dulu kata kunci yang kamu buat mudah diingat.

Lalu tentukan prioritasnya, apakah perlu aplikasi tersebut dikunci atau tidak. Jika tidak begitu penting, sangat disarankan cukup dengan mengatur kata kunci untuk membuka ponsel Android saja.

Untuk mengunci sebuah aplikasi biasanya bisa menggunakan aplikasi bantuan, atau untuk ponsel keluaran terbaru sudah memiliki fitur untuk mengunci aplikasi.

Alasan Mengunci Aplikasi Pada Ponsel Pintar

ilustrasi-aplikasi-terkunci
Alasan Aplikasi Android Dikunci | via Unsplash.com

Ada beberapa alasan penting hingga akhirnya pengguna ponsel pintar mengunci aplikasi yang mereka gunakan. Tapi alasan utama adalh terkait privacy.

Menjaga data pribadi agar tidak bocor ke luar adalah keharusan. Apalagi ditengah kemajuan teknologi yang sangat pesat seperti sekarang.

Data pribadi seseorang adalah hal paling berharga, yang jika sampai bocor dan disalah gunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab maka akan menjadi masalah serius.

Contohnya, jika data diri kita bocor, informasi pribadi kita bisa digunakan oleh hacker atau penjahat untuk melakukan hal-hal yang melanggar hukum.

Cara Membuka Aplikasi Android yang Terkunci

Membuka Aplikasi Android yang Terkunci Melalui Pengaturan

Membuka-Aplikasi-Android-yang-Terkunci
Membuka Aplikasi Android Terkunci Melalui Pengaturan | via Teknologi24.com

Untuk membuka kunci aplikasi menggunakan fitur bawaan, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Buka menu Settings atau Pengaturan
  2. Kemudian pilih menu Application Manager atau Application & Permissions
  3. Kemudian cari App Lock, lalu pilih menu Force Stop/Force Close. Tindakan ini untuk menonaktifkan fitur pengunci aplikasi.
  4. Setelah itu buka aplikasi yang terkunci, maka aplikasi tersebut akan terbuka tanpa kamu perlu menggunakan kata kunci.

Membuka Aplikasi Android yang Terkunci Menggunakan Aplikasi CM Security

CM Security - Aplikasi Untuk Membuka Aplikasi yang Terkunci
CM Security – Aplikasi Untuk Membuka Aplikasi yang Terkunci | via APKPure.com

Jika kamu sudah mencoba menggunakan cara pertama, tapi belum bisa membuka aplikasi yang terkunci, kamu bisa menggunakan bantuan aplikasi CM Security.

Aplikasi ini memiliki fitur untuk mengunci aplikasi, selain itu bisa digunakan untuk membuka aplikasi yang terkunci.

Untuk menggunakan CM Security sangatlah mudah, ikuti langkah-langkah dibawah ini.

  1. Download Aplikasi CM Security
  2. Buka aplikasi CM Security
  3. Pilih menu App Manager
  4. Kemudian cari dan pilih aplikasi App Lock, kemudian pilih menu Remove Apps
  5. Klik “Confirm
  6. Selesai

Membuka Aplikasi Android yang Tekunci Dengan Menghapus Data Aplikasi

Ilustrasi-Hapus-Data-Aplikasi
Ilustrasi Hapus Data Aplikasi Pada Android | via Teknologi24.com

Apabila dua cara diatas masih tidak bisa membantumu untuk membuka aplikasi yang terkunci, kamu bisa menggunakan metode terakhir ini, yakni dengan cara menghilangkan data app yang kamu gunakan untuk mengunci app.

  • Buka menu Setelan / Pengaturan/ Settings
  • Lalu buka Application Manager
  • Kemudian cari aplikasi pengunci yang kamu instal, lalu klik pada aplikasi tersebut
  • Kemudian pilih menu Paksa Berhenti atau Force Stop.
  • Selanjutnya itu klik Manage Storage
  • Apabila berhasil, kamu bisa menghapus data dari aplikasi pengunci itu dan membuka aplikasi yang terkunci tanpa memasukkan kata kunci atau password.
  • Selesai

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *