Penasaran Cara Mengecilkan Resolusi PDF, Jangan Bingung Ini Caranya!

Posted on

Saat hendak mengupload sebuah file, biasanya sebuah website hanya mengizinkan file dengan ukuran tertentu saja. Umumnya file yang diperkenankan untuk diupload adalah file dengan resolusi kecil. Maka dari itu pembaca harus paham cara mengecilkan resolusi PDF.

Sehingga file PDF tersebut bisa diupload. Selain itu, menyimpan file dengan bentuk PDF tidak mudah rusak saat harus diganti ke beberapa perangkat yang berbeda. Selain itu, ukuran dari file PDF juga bisa diperkecil sehingga membuat memori perangkat tidak cepat penuh. 

Jika diantara pembaca masih kebingungan caranya. Maka tanpa berbasa-basi lagi simak ulasan mengenai cara mengecilkan resolusi PDF baik di HP atau laptop yang mudah dipraktekkan berikut ini:

Cara Mengecilkan Resolusi PDF di HP

Perlu diketahui sebenarnya untuk mengecilkan resolusi atau ukuran file PDF bisa dilakukan baik di laptop atau PC dan juga di HP. Namun untuk pembahasan pertama adalah cara mengecilkan resolusi PDF menggunakan aplikasi di HP, berikut ulasannya:

1. Menggunakan PDF Tools

Para pengguna HP wajib simak informasi ini. Terkait dengan cara mengecilkan resolusi PDF cukup dengan menggunakan aplikasi PDF Tools. Bagaimana cara penggunaan aplikasi ini? Simak selengkapnya dibawah ini:

  • Pertama sudah pasti mendownload dan menginstall aplikasi PDF Tools di HP yang digunakan.
  • Setelah aplikasi terinstall dengan baik di perangkat HP, langkah selanjutnya adalah masuk pada bagian menu “Compress PDF”.
  • Setelah klik bagian “Compress PDF”, sistem akan meminta pengguna untuk memilih file yang hendak diperkecil ukurannya.
  • Maka dari itu klik pada bagian yang tertuliskan select PDF file. 
  • Jika sudah memilih filenya klik upload agar aplikasi bisa memperkecil ukuran file tersebut. Proses ini membutuhkan waktu jadi bisa tunggu sampai proses selesai.
  • Tenang saja untuk hasilnya pengguna bisa unduh juga.

2. Menggunakan Aplikasi iLovePDF

Adapun cara mengecilkan resolusi PDF selanjutnya bisa dilakukan dengan memanfaatkan aplikasi iLovePDF. Jika pembaca seorang pemula tidak perlu khawatir, pasalnya caranya sangat mudah. Bahkan untuk pemula pasti bisa. Tanpa berbasa-basi lagi simak ulasannya berikut:

  • Tentu diawali dengan mendownload aplikasi iLovePDF. Pasalnya aplikasi ini yang akan membantu dalam mengecilkan resolusi PDF nantinya.
  • Setelah berhasil mendownload aplikasi, maka pengguna bisa membuka aplikasi tersebut. Lalu silahkan klik pada bagian menu “compress PDF”.
  • Selanjutnya sistem akan mengarahkan pengguna untuk memilih file PDF mana yang hendak diperkecil ukuran atau resolusinya. 
  • Setelah memilih file yang sesuai, jangan lupa klik upload terhadap file yang dipilih tersebut.
  • Pada aplikasi ini pengguna bebas menentukan terkait dengan kualitas dari resolusi yang diinginkan.
  • Proses  untuk memperkecil sebuah ukuran dari file PDF umumnya membutuhkan beberapa waktu. Maka dari itu pengguna bisa tunggu sejenak.
  • Jika sudah berhasil maka hasil PDF yang sudah dikecilkan ukurannya bisa diunduh.

Cara Mengecilkan Resolusi PDF di PC

Jika pada pembahasan sebelumnya adalah mengecilkan resolusi PDF pada perangkat HP yang dibantu dengan beberapa aplikasi. Maka kali ini akan dibahas bagaimana pengguna juga bisa melakukan cara mengecilkan resolusi PDF di PC dengan memanfaatkan Fitur Ms Word, berikut caranya:

  • Pastikan file yang hendak di perkecil ada di perangkat PC. Jika file sebelumnya ada di HP maka pengguna bisa memindahkan terlebih dahulu dengan kabel data atau yang lain.
  • Kemudian jika file sudah ada di perangkat PC atau Laptop, maka buka file PDF tersebut di word.
  • Adapun caranya adalah dengan memanfaatkan opsi open with pada bagian menu file. Jika cara ini tidak bisa, pengguna bisa drag file PDF tersebut pada bagian lembar kerja baru di word.
  • Jika sudah selesai langkah diatas, selanjutnya klik pada bagian menu file kemudian pilih save as
  • Pada langkah ini pengguna bisa dropdown jenis file berupa PDF sebelum klik save.
  • Lalu pilih juga bagian optimize for. Dan selanjutnya klik opsi minimum size ini dilakukan dengan public secara online
  • Kemudian pengguna bisa klik save pada file pdf yang telah dikecilkan ukurannya tadi.  

Cara Mengecilkan Resolusi Menggunakan Situs Online

Sebenarnya tanpa menggunakan bantuan aplikasi, saat ini sudah banyak situs online sebagai cara mengecilkan resolusi PDF. Jadi, baik menggunakan HP ataupun Laptop selama perangkat terhubung dengan internet pengguna bebas mengakses situs tersebut. Adapun caranya sebagai berikut:

1. Menggunakan Situs Adobe Acrobat

Untuk cara mengecilkan resolusi PDF yang pertama adalah dengan situs online adobe acrobat. Adapun langkahnya sangat mudah, perhatikan ulasan berikut ini:

  • Pertama adalah membuka laman resmi dari situs tersebut yaitu adobe.com pada browser 
  • Kemudian setelah berhasil masuk pada halaman utamanya pengguna bisa memilih bagian menu PDF & E-signatures. Pada bagian ini pengguna bisa klik menu online tools
  • Ada beberapa opsi lanjutan setelah klik bagian menu online tools salah satunya adalah compress PDF.
  • Lalu klik select a file untuk memilih file yang hendak di perkecil. Dan selanjutnya klik compress dan tunggu sistem akan menyelesaikan proses tersebut.

2. Menggunakan Situs Freepdfconvert.com

Adapun cara mengecilkan resolusi PDF menggunakan situs online yang kedua adalah menggunakan situs Freepdfconvert.com. Adapun caranya simak dibawah ini:

  • Membuka situs Freepdfconvert.com terlebih dahulu baik pada perangkat PC atau HP. 
  • Kemudian klik pada bagian yang bertulisan “Choose File” pada bagian ini pengguna bisa memilih file mana yang hendak di perkecil.
  • Jika file sudah dipilih, maka selanjutnya klik bagian compress. Untuk pilihan resolusinya pengguna bisa pilih sesuai kebutuhan.
  • Kemudian tunggu prosesnya dan file siap diunduh.

3. Menggunakan Situs pdf2go.com

Kemudian cara mengecilkan resolusi PDF bisa dilakukan dengan situs pdf2go.com. Kurang lebih caranya hampir sama dengan pembahasan sebelumnya. Berikut ulasan lengkapnya:

  • Membuka halaman situsnya di browser yaitu pdf2go.com
  • Kemudian setelah pengguna berhasil masuk situs tersebut, klik bagian compress PDF.
  • Lalu pengguna bisa memilih file yang akan dikecilkan dengan klik bagian choose file.
  • Sebelum file siap di proses untuk dikecilkan sistem akan mengarahkan pengguna memilih jenis kompresi yang sesuai.
  • Jika proses telah selesai, klik unduh untuk mendownload hasil pdf tersebut.

Demikian itu beberapa cara mengecilkan resolusi PDF yang sangat mudah dipraktekkan. Bahkan jika pembaca seorang pemula juga bisa mencobanya langsung. Pasalnya cara yang dipaparkan sangat mudah sekali.

Bagi pengguna PC bisa memanfaatkan Ms Word, sedangkan bagi pengguna perangkat HP bisa memanfaatkan aplikasi bawaan seperti iLovePDF dan PDF Tools. Bahkan pengguna juga bisa melakukan cara mengecilkan resolusi PDF dari kedua perangkat tersebut. 

Dimana cara cukup dengan memanfaatkan situs online yang sudah banyak beredar di internet. Misalnya ada Situs pdf2go.com, Freepdfconvert.com dan lain sebagainya.Maka dari itu,  mulai saat ini jangan bingung lagi jika harus mengecilkan resolusi PDF. Cukup akses beberapa situs gratis tersebut.