Motorola Tab G70, yang pernah muncul di Google Play Console, adalah nyata. Marketplace di India Flipkart telah menyiapkan halaman untuk tablet dan meskipun Motorola belum mengumumkan perangkatnya, spesifikasi terperinci sudah tersedia.
Pertama, tablet akan menjadi kelas atas dalam hal layar dan kinerja. Itu berarti harganya juga lebih tinggi, tetapi detail itu harus menunggu peluncuran yang sebenarnya.
Sebagai perbandingan, Tab G20 saat ini dibanderol dengan harga INR 11.000 atau setara dengan Rp 2,1 juta di India.
Tab G70 memiliki layar 11 inci dengan rasio aspek 15:9 dan “resolusi 2K”, yang mungkin berarti resolusi 2.000 x 1.200 piksel. Layarnya menjanjikan kecerahan 400 nits dan sertifikasi Widevine untuk menonton konten definisi tinggi dari Netflix dan Amazon.
Ada juga empat speaker dengan dukungan Dolby Atmos untuk pengalaman audio yang imersif.
Jika kamu lebih menyukai hiburan gaming, tablet ini ditenagai oleh Helio G90T, chipset 12nm dengan dua inti Cortex-A76, enam A55s, dan GPU Mali-G76.
Tab menjalankan Android 11 murni dan dilengkapi dengan penyimpanan internal 64GB ditambah slot kartu microSD yang mendukung hingga 1TB lebih.
Halaman Flipkart tidak mencantumkan kapasitas RAM, tetapi mungkin 4GB.
Bodi Motorola Tab G70 terbuat dari paduan aluminium dengan sentuhan warna ganda di bagian belakang. Ini memiliki desain tahan air (IP52).
Di dalamnya terdapat baterai 7.700 mAh yang cukup untuk penggunaan 15 jam dan mendukung pengisian cepat 20W.
Ada beberapa detail yang belum diungkap seperti harga dan pengaturan kamera tunggal (kamera depan 8MP dan belakang 13MP, bocoran dari Abhishek Yadav).
Tab G70 diperkirakan akan diluncurkan di India pada 18 Januari. Belum diketahui apakah setelah itu juga akan mendarat di pasar lain.